Buka Muscab Pramuka, Arief: Harus Cepat Beradaptasi dengan Perkembangan Zaman

- Penulis

Kamis, 30 November 2023 - 16:45

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerangkini.com,Kota Tangerang – Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, didampingi wakilnya, H. Sachrudin, menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Cabang (Muscab) Gerakan Pramuka ke-6 Kwarcab Kota Tangerang Tahun 2023 yang diselenggarakan di Highland Park Resort, Bogor, Kamis (30/11).

Arief, yang juga merupakan Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Kota Tangerang, dalam sambutannya berpesan kepada seluruh pengurus yang hadir agar dapat menggali potensi-potensi para anggota Pramuka binaan masing-masing mulai dari regu siaga hingga pandega.

“Karena pelatihan dan pembinaan dalam Pramuka ini merupakan ilmu dasar yang nantinya harus dikembangkan lagi sesuai dengan potensi masing-masing. Dan inilah yang kakak-kakak pembina ini harus bisa lihat dan terapkan,” ujar Arief.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Arief, bercerita, dari pengalamannya saat mengikuti Pramuka dirinya diajarkan untuk dapat memanfaatkan dan memaksimalkan apa yang ada.

“Seperti survival kan ya, harus bisa memanfaatkan apapun yang ada dan kita punya. Dan di zaman teknologi informasi seperti sekarang pun kita harus mampu memanfaatkan dan memaksimalkan teknologi yang ada sebagai bekal untuk bertahan dalam menghadapi perkembangan dan tantang zaman,” terang wali kota.

Baca Juga:  Kab. Tangerang Raih Juara Umum MTQ Provinsi Banten Tiga Kali Berturut -turut

Lebih lanjut, Arief, berharap Muscab tersebut dapat menghasilkan mufakat serta output dan outcome yang bermanfaat bagi seluruh anggota Pramuka khususnya Kwarcab Kota Tangerang.

“Apapun hasilnya harus dapat kita hormati dan dukung bersama karena masa depan Pramuka khususnya kwarcab Kota Tangerang ini bergantung kepada kolaborasi dan sinergi dari para pengurusnya,” pesan Arief.

Dalam kesempatan yang sama, Arief, bersama Gerakan Pramuka Kwarcab Kota Tangerang turut melaunching Satuan Karya Pramuka Terampil dan Olahraga Terlatih (Saka Patriot).

“Semoga Saka Patriot ini dapat menjadi wadah bagi para anggota yang dapat mengembangkan generasi yang sehat, bugar, kreatif, dan tentunya berdaya saing,” tutupnya. (Cong/red)

Berita Terkait

Lewat MBG, Para Siswa Semakin Terbiasa Membawa Bekal Gizi Seimbang
Buka Festival Budaya Batuceper, Sekda : Wujud Komitmen Pelestarian Warisan Budaya
Pj Bupati Tangerang Hadiri Kegiatan Pemberian Hibah Rumah Siap Huni
Dr. Nurdin Sampaikan Raperda APBD 2025, Urusan Pendidikan Masih Jadi Prioritas
Pemkot Tangsel dan UMJ Bersinergi Tingkatkan Kualitas Guru, Dukung Pendidikan Lebih Maju
Saat Pantau Pembiasaan MBG, Korwil: Kualitas dan Distribusinya Semakin Membaik
Lindungi Siswa, Pendidik dan Tenaga Pendidik dari Kekerasan, Pemkot Tangsel Perkuat Satgas TPPK
Pembiasaan MBG, Sekdis Disdik : Upaya Penuhi Gizi Seimbang Siswa-Siswi  
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:47

Pemkot Berikan Pendampingan Penuh Korban Dugaan Kasus Pelecehan Panti Asuhan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:42

Lewat MBG, Para Siswa Semakin Terbiasa Membawa Bekal Gizi Seimbang

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:35

Kesulitan Ekonomi, Ayah Jual Bayi

Jumat, 4 Oktober 2024 - 09:03

Soal Minim Anggaran Sosialisasi Media, Bawaslu Bisa Sodorkan Adendum

Jumat, 4 Oktober 2024 - 05:12

Percepatan Penurunan Stunting Kota Tangerang Juara Pertama se-Provinsi Banten

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:49

Diduga Uang Transport Peserta Sosialisasi Bawaslu Kota Tangerang Disunat

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:34

Serahkan SK Pensiun serta Kenaikan Jabatan ASN, Dr. Nurdin : Terus Berprestasi dan Berkontribusi

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:29

Pj Bupati Tangerang Hadiri Kegiatan Pemberian Hibah Rumah Siap Huni

Berita Terbaru

Hukrim

Kesulitan Ekonomi, Ayah Jual Bayi

Jumat, 4 Okt 2024 - 13:35