Dishub Tangerang Gelar Bimtek Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas   - Tangerang Kini    

 

Dishub Tangerang Gelar Bimtek Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas  

- Penulis

Rabu, 12 Februari 2025 - 17:20

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang mengadakan bimbingan teknis bagi pelajar untuk menjadi duta keselamatan lalu lintas. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran berkendara sejak dini.  

Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang mengadakan bimbingan teknis bagi pelajar untuk menjadi duta keselamatan lalu lintas. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran berkendara sejak dini.  

Tangerangkini.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tangerang mengadakan bimbingan teknis (bimtek) pemilihan pelajar pelopor keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) tingkat kabupaten. Program ini bertujuan membekali pelajar dengan pengetahuan dan keterampilan keselamatan berkendara agar mereka dapat berperan sebagai duta keselamatan di lingkungan sekolah.

“Pelajar yang terpilih diharapkan bisa menyosialisasikan pentingnya keselamatan berkendara di sekolah masing-masing serta menjadi Agent of Change,” ujar Kabid Keselamatan Dishub Tangerang, Surachman, dalam acara yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Rabu (12/2/2025).

Kegiatan ini mengusung tema Penerapan Teknologi dan Digitalisasi sebagai Instrumen Transportasi Berkelanjutan. Melalui bimtek ini, para pelajar didorong untuk menanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak dini dan memahami pentingnya keselamatan di jalan raya.

“Generasi muda merupakan target strategis dalam menanamkan budaya berlalu lintas yang aman dan tertib,” lanjut Surachman.

Baca Juga:  Kerajinan Bambu Pemkab Tangerang Lolos 4 Besar UCCN UNESSCO

Bimtek ini berlangsung selama tiga hari dan diikuti oleh perwakilan siswa dari berbagai SMA di Kabupaten Tangerang.

Para peserta mendapat pembekalan dari narasumber yang berasal dari Kementerian Perhubungan, Polresta Tangerang, serta Dinas Kesehatan Provinsi Banten.

Sebagai bagian dari program ini, peserta yang terpilih akan menjalankan peran sebagai duta keselamatan dan diwajibkan membuat karya tulis ilmiah terkait keselamatan LLAJ.

“Kami berharap kegiatan ini dapat membentuk karakter pelajar, meningkatkan keterampilan komunikasi mereka, serta mendorong partisipasi aktif dalam upaya keselamatan transportasi,” jelas Surachman.

Dengan meningkatnya kesadaran berlalu lintas di kalangan pelajar, diharapkan angka kecelakaan di jalan dapat ditekan. “Keselamatan di jalan harus menjadi prioritas utama bagi generasi muda,” pungkasnya.

Berita Terkait

Abaikan Surat Edaran Bupati, Pengunjung Hiburan Malam di Gading Serpong Pecah
Bupati Maesyal Pantau 2.950 Sembako Murah di Kecamatan Pagedangan
Lurah Kadu Agung Sosialisasikan Surat Edaran Bupati Tangerang Terkait Jam Operasional Tempat Usaha di Bulan Ramadan
Pemkab Tangerang Atur Jam Operasional Restoran dan Tutup Tempat Hiburan Selama Ramadan
Sekda Kabupaten Tangerang Buka Operasi Pasar Gerakan Pangan Murah
Pegawai Kecamatan Jambe Diduga Melakukan Gratifikasi Pemeliharaan Gedung MUI
Dikonfirmasi, Humas Perumdam TKR Kabupaten Tangerang Tantang Aktivis Demo
Rakor SPBE, Diskominfo Tingkatkan Integrasi dan Kolaborasi Layanan Digital 2025
Berita ini 8 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 12:19

Tinjau Kondisi TPA Rawa Kucing, Sachrudin : Persoalan Sampah Perlu Peran Aktif Semua Pihak

Senin, 17 Maret 2025 - 09:23

Berenang di Danau Situ Gede Modernland, Tiga Bocah Tewas Tenggelam

Senin, 17 Maret 2025 - 06:33

Hadiri Peringatan Nuzul Quran, Sachrudin : Ulama Punya Peran Penting untuk Bangsa

Senin, 17 Maret 2025 - 06:24

Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Langsung Pemantauan Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Kosambi Tangerang

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:43

Anggota DPRD Kota Tangerang Sebut GHW Wujud Pemerataan Fasilitas Umum

Sabtu, 15 Maret 2025 - 17:24

Buka Puasa Bersama Wapres Ma’ruf Amin, Maryono Ajak Masyarakat Jaga Semangat Kebersamaan 

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:43

Wajah Ceria Warga Kelurahan Kapuk

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:44

Pengepul Judi Togel, Pria di Cibodas Kota Tangerang Ditangkap Polisi

Berita Terbaru