Bazzar Tangerang City Gateway of Indonesia Hadir di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta 

- Penulis

Senin, 15 Mei 2023 - 11:46

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerangkini, Kota Tangerang –
Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang berkolaborasi dengan PT Angkasa Pura II menggelar Small Medium Enterprise (SME) Creative Festival, dengan mengusung tema ‘Tangerang City Gateaway of Indonesia’, di Gerai Nusantara, Lobby Timur Termimal 3, Bandara Soekarno Hatta.
Diketahui, bazzar tersebut berlangsung sebulan penuh atau sepanjang bulan Mei, dengan 70 pelaku UMKM unggulan Kota Tangerang. Mulai dari oleh-oleh atau kuliner khas Kota Tangerang, fashion hingga handy craft.
Kepala Disbudpar, Kota Tangerang, Rizal Ridolloh mengungkapkan kolaborasi ini menjadi langkah nyata meningkatkan penggunaan produk dalam negeri. Terlebih meningkatkan produktivitas dan memperkenalkan produk kreatif para UMKM binaan Pemkot Tangerang.
“Tak hanya produk UMKM, disetiap minggunya Disbudpar juga menyajikan penampilan-penampilan kebudayaan Kota Tangerang, berkolaborasi dengan sanggar dan sekolah-sekolah. Seperti menampilkan tari Lenggang Cisadane hingga kesenian musik Tehyan,” jelas Rizal, Senin (15/5/23).
Kata Rizal, pada event bazar ini Pemkot Tangerang berupaya menyajikan all about Kota Tangerang. Pasalnya, juga disediakan stand Taman Pelayanan Publik, untuk menyebarkan informasi terkait Kota Tangerang. Seperti wisata, kuliner, hotel, peluang investasi dan lainnya yang sekiranya dibutuhkan para penumpang bandara.
“Selain itu, dari Disnaker juga membuka stand kopi dimana baristanya merupakan hasil pembentukan program pelatihan atau peningkatan kualitas taraf hidup. Jadi, dalam bazar ini all about Kota Tangerang yang Indonesia harus tahu. Jadi dari Kota Tangerang untuk Indonesia,” seru Rizal.
Sementara itu, Direktur Human Capital, Ajar Setiadi menyatakan ini merupakan program AP II dalam pengembangan Program Usaha Mikro dan Kecil (PUMK) sebagai program tanggungjawab sosial dan lingkungan, melalui refocusing program pada bidang pengembangan UMK dan budaya, guna mencapai UMKM Go Global.
“Kota Tangerang menjadi daerah keempat yang mengisi program ini. Dimana sebelumnya ialah, Bangka Belitung, Jakarta dan Bogor. Programnya sebulan penuh satu daerah, tapi untuk Kota Tangerang sebagai punya wilayah kemungkinan akan kita perpanjang hingga dua bulan, akan kita komunikasikan lebih lanjut. Pastinya suport penuh untuk kemajuan produk lokal,” tegas Ajar. (bun/red)
Baca Juga:  Diprediksi Cuaca Lebaran di Kota Tangerang Cerah Berawan hingga Hujan Ringan

Berita Terkait

Buka Festival Budaya Batuceper, Sekda : Wujud Komitmen Pelestarian Warisan Budaya
Pj Bupati Tangerang Hadiri Kegiatan Pemberian Hibah Rumah Siap Huni
Gotong Toapekong Kota Tangerang Jadi Warisan Budaya dan Daya Tarik Wisata
Pilar Optimis Peningkatan Infrastruktur Kawasan Pasar Ciputat Selesai Desember 2024
372 Personel Polres Metro Tangerang Amankan Arak-arakan Teopekong Boen Tek Bio 2024
Hari Perhubungan Nasional: BRT Tayo Kota Tangerang Catat Peningkatan Penumpang Signifikan
TP PKK Kota Tangerang Peringati Maulid Nabi Muhammad Bersama Ustaz Syamsuddin Nur Makka
Pj Bupati Berharap Topi Bambu Kabupaten Tangerang Bisa Mendunia
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 Oktober 2024 - 05:23

Menang 1-0 Melawan Persiraja, Dr. Nurdin : Gas Terus, Persikota!

Minggu, 6 Oktober 2024 - 05:32

2022 Penari Pelajar se-Jabodetabek Banjiri GOR Gondrong

Minggu, 6 Oktober 2024 - 05:25

Ahmad Yani Basketball Park Resmi Diperbarui dengan Sentuhan Mural dari Seniman Kota Tangerang

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 10:42

Senam Bersama Warga, Dr. Nurdin Terus Gaungkan Pola Hidup Sehat Tanpa Narkoba

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:47

Pemkot Berikan Pendampingan Penuh Korban Dugaan Kasus Pelecehan Panti Asuhan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:42

Lewat MBG, Para Siswa Semakin Terbiasa Membawa Bekal Gizi Seimbang

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:35

Kesulitan Ekonomi Ayah Jual Bayi Seharga Motor Beat

Jumat, 4 Oktober 2024 - 09:03

Soal Minim Anggaran Sosialisasi Media, Bawaslu Bisa Sodorkan Adendum

Berita Terbaru

Kota Tangerang

2022 Penari Pelajar se-Jabodetabek Banjiri GOR Gondrong

Minggu, 6 Okt 2024 - 05:32