Cegah Lonjakan Kasus Covid-19, Pemkot Masifkan Vaksinasi  - Tangerang Kini    

 

Cegah Lonjakan Kasus Covid-19, Pemkot Masifkan Vaksinasi 

- Penulis

Senin, 20 Juni 2022 - 15:12

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kota Tangerang bersama dengan jajaran Polres Metro Tangerang Kota terus memasifkan pembentukan kekebalan komunal melalui kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan hampir setiap hari di ruang-ruang publik dan fasilitas kesehatan yang ada di Kota Tangerang. 

Seperti terlihat di Masjid Al Muhajirin, Perumahan Puri Dewata, Cipondoh yang menjadi lokasi vaksinasi Covid-19 dosis satu, dua dan tiga (booster). Terlihat beberapa warga duduk dengan tertib menunggu giliran vaksinasi. 

Wakil Wali Kota Tangerang H. Sachrudin yang meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 menyampaikan pentingnya vaksinasi bagi masyarakat. 

“Terima kasih bapak dan ibu yang sudah ikut membantu pemerintah untuk mengatasi pandemi Covid-19,” 

“Dengan vaksinasi, juga menjadi benteng pertahanan bagi tubuh kita supaya tidak terkena dampak buruk dari Covid-19,” ujar Sachrudin, Senin (20/06). 

Baca Juga:  Ketua PMI Periuk Terpilih, Roy Marjuk: Selamat untuk Vicky Nugraha

Sebagai langkah pembentukan kekebalan komunal, capaian vaksinasi di Kota Tangerang berdasarkan data yang dihimpun oleh Dinas Kesehatan per tanggal 19 Juni 2022, untuk dosis satu telah mencapai angka lebih dari 1,6 juta jiwa, dosis dua lebih dari 1,3 juta jiwa sedangkan dosis tiga telah menyentuh angka lebih dari 628 ribu jiwa. 

“Dosis tiga yang masih harus kita kejar bersama, dan perlu kesadaran dari masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 hingga dosis ketiga,” ungkap Wakil. 

Hal ini bukan tanpa alasan, mengingat dalam beberapa waktu ke belakang terjadi penambahan angka kasus yang terjadi di Indonesia diakibatkan oleh varian omicron BA.4 dan BA.5. 

“Yang terpenting adalah tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” pungkas Sachrudin.

Berita Terkait

Lantik Satgas KTR, Dr. Nurdin: Wujudkan Lingkungan Sehat dan Nyaman Bagi Semua
Ngeri…! LSM Sebut Kota Tangerang Darurat HIV/AIDS
Percepat Penurunan Stunting, Dr. Nurdin: Perkuat Kolaborasi dan Penanganan Terintegrasi
Peringati Hari Kesehatan, Pemkot Luncurkan Layanan Kesehatan “Tenofovir Gratis” untuk Ibu Hamil
Dalam Rapat Kewilayahan, Dr. Nurdin Apresiasi Capaian Maksimal PIN Polio
Tips Menjaga Kesehatan Mulut dan Gigi dari Kadinkes Kota Tangerang
Hari Palang Merah Indonesia: PMI Kota Tangerang Komitmen Terus Bersama untuk Kemanusiaan
5 Alasan Berat Badan Tidak Turun Meski Diet Ketat: Stres hingga Kurang Tidur
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 12:44

Tersangka WA Ditahan dalam Kasus Korupsi APBDes 2024 di Kabupaten Tangerang

Senin, 10 Februari 2025 - 11:19

Demo BEM di Tangerang Ricuh, Spanduk HPN 2025 Dibakar

Selasa, 28 Januari 2025 - 14:55

Warga Perumahan Regensi 2 Tangerang Keluhkan Banjir Saat Hujan Deras

Minggu, 26 Januari 2025 - 11:54

Aktivis Minta Kejagung Segera Periksa Kades Kohod dan Ketua APDESI Kabupaten Tangerang

Rabu, 22 Januari 2025 - 09:00

Fortang Minta Pemerintah Pusat Panggil Ketua APDESI Kabupaten Tangerang Terkait Sertifikat Di Laut Tangerang

Senin, 20 Januari 2025 - 11:21

Kolaborasi untuk Pembangunan: KCP Bank Banten Hadir di Jantung Kabupaten Tangerang

Selasa, 14 Januari 2025 - 17:54

Fortang Desak Pemerintah Pusat Usut Tuntas Pagar Laut Di Tangerang

Senin, 13 Januari 2025 - 07:52

Pemasangan Bambu Dipesisir Laut Utara Tangerang Dinilai Tak Efektif Mencegah Abrasi.

Berita Terbaru

Berita

Event Gebyar Tangerang Bersama 2025 Sepi Pengunjung

Kamis, 13 Feb 2025 - 15:05