Lepas Gerak Jalan, Arief Ingatkan Warga Ciledug agar Semakin Peduli Lingkungan 

- Penulis

Sabtu, 26 Agustus 2023 - 05:49

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGERANGKINI, KOTA TANGERANG – Kemeriahan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) belum usai. Kali ini semaraknya hadir dari Stadion Mini Sudimara Barat, Kecamatan Ciledug.

Sabtu (26/08), sekitar 10 ribu peserta memadati stadion untuk gerak jalan budaya dalam rangka meramaikan hajatan HUT RI.

“Rame jasa, terima kasih pagi-pagi udah pada hadir buat ramein gerak jalan agustusan. Udah pada cakep-cakep pake baju adat sama kostum merah putihnya, yang semangat ya,” seru Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, saat mengawali sambutannya sebelum melepas para peserta gerak jalan.

Arief, juga sampaikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang selama ini terus berupaya menghadirkan program pembangunan yang dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat. Seperti halnya pendidikan gratis, tak hanya di sekolah negeri namun di 73 SD/MI dan SMP/MTs swasta di Kota Tangerang.

Baca Juga:  Mudahkan Layanan, Pemkot Gandeng Pengadilan Agama

“Selain pendidikan, kesehatan dan lainnya juga terus kami tingkatkan layanannya biar masyarakat semakin mudah mengakses berbagai pelayanan yang diberikan Pemkot,” terang Arief.

Selain itu, Arief, mengingatkan, kondisi lingkungan khususnya polusi udara yang akhir-akhir ini sedang terjadi di berbagai wilayah tanah air, tak terkecuali di Kota Tangerang, tentunya membutuhkan peran serta kita semua untuk minimimalisirnya.

“Ayo terus galakkan penanaman pohon di lingkungannya. Kita juga harus semakin peduli dan budayakan hidup sehat serta ramah lingkungan. Dan Pemkot juga sudah bersurat ke pusat agar dilakukan hujan buatan, mudah-mudahan dapat segera terlaksana buat ngurangin polusi udaranya,” tutupnya.(ateng)

Berita Terkait

Ini Pesan Doktor Nurdin Kepada Ratusan Calon Guru Penggerak Kota Tangerang
Inflasi Terkendali, Ketua DPRD Kota Tangerang Beri Apresiasi
Sediakan Paket Menu MBG, SMKN 3 Kota Tangerang Diapresiasi Pj Wali Kota Hingga Wapres
Komite Pengawal Pilkada Tangerang (KPPT), Siap Lawan Kecurangan Pilkada dan Pilgub Banten
Berbagi dengan Anak Yatim, Dr. Nurdin : Bentuk Support untuk Terus Semangat Meraih Masa Depan
Pembiasaan MBG Bangkitkan Kembali Kebiasaan Makan dengan Gizi Seimbang
Sukseskan Pilkada, Pemkot Tangerang Libatkan 5.412 Satlinmas
Dua Siswa SDIT Bunayya, Raih Juara 1 Diajang Kejuaraan Pencak Silat Open Tournament KidsTingkat Nasional 2024
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 8 Desember 2024 - 09:40

Persiapan pelantikan Sachrudin, Tidak Ada Paslon Lagi. Mari Bergandengan Tangan.

Sabtu, 7 Desember 2024 - 11:36

Ini Pesan Doktor Nurdin Kepada Ratusan Calon Guru Penggerak Kota Tangerang

Jumat, 6 Desember 2024 - 15:16

Bapenda Optimalkan Digitalisasi Sistem Transaksi dan Pelayanan Publik

Jumat, 6 Desember 2024 - 09:53

Bapenda Gelar Evaluasi Pelayanan Pajak Daerah

Kamis, 5 Desember 2024 - 19:33

Dir Binmas Polda Metro Jaya dan Kapolres Metro Tangerang ‘Ngopi Kamtibmas’ di Pinang

Kamis, 5 Desember 2024 - 19:16

Miliki 220 Inovasi, Pemkot Tangerang Sabet Penghargaan Kota Sangat Inovatif dari Kemendagri

Kamis, 5 Desember 2024 - 08:11

Percepat Penurunan Stunting, Dr. Nurdin: Perkuat Kolaborasi dan Penanganan Terintegrasi

Kamis, 5 Desember 2024 - 08:05

Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Dorong Pemkot Bikin Acara Skala Nasional

Berita Terbaru

Pemkab Tangerang apresiasi keberhasilan ETPD dalam mendongkrak PAD dan belanja daerah. Raih predikat terbaik di Jawa-Bali dan Indeks ETPD tertinggi se-Indonesia.  

Kabupaten Tangerang

Pemkab Tangerang Raih Capaian Tinggi Berkat ETPD

Jumat, 6 Des 2024 - 11:04

Pemerintah Kabupaten Tangerang menggelar Evaluasi Pelayanan Pajak Daerah untuk meningkatkan kualitas layanan kepada Wajib Pajak.

Berita

Bapenda Gelar Evaluasi Pelayanan Pajak Daerah

Jumat, 6 Des 2024 - 09:53