Pantau Malam Pergantian Tahun, Pj Wali Kota : Pastikan Masyarakat Aman dan Kondusif - Tangerang Kini    

 

Pantau Malam Pergantian Tahun, Pj Wali Kota : Pastikan Masyarakat Aman dan Kondusif

- Penulis

Selasa, 2 Januari 2024 - 06:45

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerangkini.com,Kota Tangerang- Dalam rangka menjaga kekondusifan wilayah Kota Tangerang jelang malam pergantian tahun 2024, Pj Wali Kota Tangerang, Nurdin bersama dengan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tangerang melakukan monitoring ke sejumlah titik keramaian di Kota Tangerang.

Kegiatan monitoring tersebut diawali dengan digelarnya Apel kesiapan pengamanan malam pergantian tahun 2024 di Polres Metro Tangerang Kota bersama dengan lapisan personil yang dikerahkan untuk tugas pengamanan.

“Lalu dilanjutkan dengan pemantauan di beberapa titik yang memang menjadi pusat keramaian seperti Taman Elektrik, Mall Tangerang City serta kawasan Alam Sutera dan Alun-alun.” terang Pj Wali Kota saat melakukan tinjauan bersama Forkopimda dengan menggunakan Bus Tayo, Minggu, (31/12/2023).

Tak kurang dari 1.446 personil gabungan dikerahkan tersebar di 7 pos pengamanan, 1 Pos Pelayanan, serta 3 Pos pantau.

“Kita harap masyarakat bisa kondusif dan tidak euforia terlebih kita juga sudah mengimbau agar masyarakat bisa merayakan pergantian tahun di lingkungan masing-masing,” ungkapnya.

Baca Juga:  MPC Pemuda Pancasila Kota Tangerang mengesankan Dankoti Maha Tidana MPC PP Kota Tangerang

Dalam tinjauannya, Nurdin turut menyempatkan diri untuk menyapa masyarakat yang memanfaatkan ruang terbuka hijau untuk merayakan malam pergantian tahun.

“Selamat merayakan malam tahun baru semuanya. Silakan berkumpul dan menikmati malam tahun baru bersama keluarga di Alun-alun dan ruang terbuka publik lainnya. Yang penting selalu jaga kondusifitas.” pesan Nurdin saat menyapa warga di Alun-alun Cibodas.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Tangerang juga telah mengeluarkan surat edaran Nomor: 451/13125-Kesra/2023 Tentang Imbauan Mengisi Pergantian Tahun Baru Masehi dengan melaksanakan kegiatan istghosah dan doa bersama di masjid dan mushola kecamatan/kelurahan masing-masing serta menjaga suasana yang kondusif dan menghindari kegiatan yang bersifat hura-hura dan/atau hiburan yang tidak bermanfaat pada malam pergantian tahun. (Teng/red)

Berita Terkait

Pengurus Ormas Gibran Banten Dibekukan, Dewan Pimpinan Wilayah Adakan Musyawarah Wilayah Luar Biasa
Hadiri Perayaan Imlek, Dr. Nurdin: Cerminan Harmoni Masyarakat Kota Tangerang 
Inacraft 2025 Digelar! Doktor Nurdin : Ayo Belanja Kerajinan UMKM Kota Tangerang yang Keren! 
AMPI Kota Tangerang Launching Album RVTH
KNPI Banten Bakal Polisikan Oknum Mengatasnamakan KNPI Kota Tangerang
Jaksa Agung Lantik Dua Pejabat Eselon I di Lingkungan Kejaksaan RI
Proyek Pembangunan Drainase di Jalan Bhayangkara Raya, Tangsel di Keluhkan Warga
Inflasi Terkendali, Ketua DPRD Kota Tangerang Beri Apresiasi
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 09:21

Wujudkan Senyum Sehat Anak-Anak Warga Kapuk, Cengkareng

Kamis, 17 April 2025 - 17:41

Polsek Benda Ungkap Peredaran Sabu, 30 Paket Siap Edar Disita

Kamis, 17 April 2025 - 11:23

Akselerasi Atasi Banjir, Pemkot Tangerang dan Pemprov Banten Sinergi Perkuat Infrastruktur  

Kamis, 17 April 2025 - 11:21

Pemkot Jalin Kerjasama dengan Tangcity Mall, Kendaraan Lolos Uji Emisi Dapat Parkir Khusus

Kamis, 17 April 2025 - 10:47

Lewat Sosialisasi Unit Layanan Disabilitas, Pemkot Tangerang Dorong Kesetaraan Kerja bagi Penyandang Disabilitas 

Kamis, 17 April 2025 - 09:46

Halalbihalal Bersama PWRI, Sachrudin Ajak Pensiunan Tetap Berkontribusi untuk Kota  

Kamis, 17 April 2025 - 09:42

Wakil Wali Kota: FORMAT Harus Jadi Penggerak Kebaikan di Tengah Masyarakat

Kamis, 17 April 2025 - 05:11

Korem 052 Wijayakrama Gelar Upacara 17 an Bulan April 2025

Berita Terbaru