Tangerangkini.com, Tangerang – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang saat ini tengah merawat seorang pasien korban kecelakaan lalu lintas akibat truk ugal-ugalan yang terjadi di Tangerang pada Kamis (31/10/2024).
Korban, seorang pria berusia sekitar 20 tahun, tercatat sebagai warga Kota Tangerang.
Pasien tiba di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Kota Tangerang pada pukul 17.39 WIB dengan diantar oleh ambulans gratis.
Berdasarkan informasi dari Humas RSUD Kota Tangerang, pasien mengalami luka robek serta benjol di bagian kepala kiri akibat benturan keras saat tertabrak kendaraan.
“Saat ini pasien dirawat di ruang rawat inap RSUD Kota Tangerang untuk observasi kondisi setelah mengalami benturan atau cedera kepala ringan,” ujar Fika S. Kahyan, Humas RSUD.
Mereka menjelaskan bahwa pihak rumah sakit telah melakukan tindakan medis untuk merawat luka serta pemeriksaan penunjang yang diperlukan.
“Sudah dilakukan tindakan medis untuk merawat luka, pengobatan dan juga pemeriksaan penunjang yang dibutuhkan”Jelasnya, Fika S. Kahyan, Humas RSUD.
RSUD Kota Tangerang memastikan bahwa seluruh biaya perawatan pasien dijamin oleh Jasa Raharja. Dengan ini, pasien dapat fokus pada pemulihan tanpa terbebani masalah biaya perawatan.