Tingkatkan Peran RT/RW, Pemkot Lakukan Pembinaan - Tangerang Kini    

 

Tingkatkan Peran RT/RW, Pemkot Lakukan Pembinaan

- Penulis

Selasa, 21 Juni 2022 - 21:32

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CIPTIM – Dalam rangka meningkatkan peran RT/RW, Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus melakukan pembinaan. Kali ini pembinaan dilakukan kepada ketua RT/RW se Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Ciputat Timur.

Wakil Wali Kota, Pilar Saga Ichsan menghadiri secara langsung sekaligus memberikan arahan dalam kegiatan pembinaan RT/RW yang digelar di Restoran Taman Pulo, Situ Gintung. Senin (20/6).

Pilar menyampaikan bahwa RT dan RW merupakan kepanjangan tangan dari Pemerintah Daerah. Oleh karenanya harus dibekali kemampuan dan ilmu dalam memimpin suatu lingkungan.

“RT dan RW merupakan kepanjangan tangan Pemerintah Daerah dalam menjalankan pembangunan, karena yang mengetahui permasalahan di lingkungan adalah ketua RT dan RW itu sendiri,” jelasnya.

Dengan adanya kegiatan ini, dia menjelaskan untuk dapat dimanfaatkan sebagai sarana diskusi serta menambah ilmu dan kemampuan dalam segi pelayanan kepada masyarakat. Dimana, kemampuan komunikasi salah satu kunci dalam memimpin warga di lingkungan.

Baca Juga:  Kemacetan Panjang di Tangerang Tanpa Petugas

“Jika ketua RT dan RW memiliki komunikasi yang baik dengan Pemerintahan, Kelurahan, Kecamatan, insyaallah berjalan dengan lancar,” ujar Pilar.

Lebih lanjut, dia menyampaikan butuh kerja sama dan kolaborasi dalam membangun Tangerang Selatan, terlebih setelah dua tahun menghadapi pandemi. Oleh karenanya, pemerintah daerah melalui Kelurahan terus memperkuat pemberdayaan masyarakat.

“Nanti Kelurahan sesuai anggaran menginventarisir, buat pemberdayaan masyarakat, karang taruna, bapak-ibu yang menjalankan UMKM. Mudah-mudahan ini berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Terakhir, Pilar menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada ketua RT dan RW yang telah berkontribusi dan berkolaborasi bersama pemerintah dalam membantu menangani pandemi Covid-19.

“Oleh karena itu tekad kami, bersama Wali Kota untuk terus menaikan insentif untuk RT dan RW setiap tahun,” pungkasnya.

Berita Terkait

Inacraft 2025 Digelar! Doktor Nurdin : Ayo Belanja Kerajinan UMKM Kota Tangerang yang Keren! 
Jaksa Agung Lantik Dua Pejabat Eselon I di Lingkungan Kejaksaan RI
Proyek Pembangunan Drainase di Jalan Bhayangkara Raya, Tangsel di Keluhkan Warga
Kolaborasi dengan Sektor Swasta, Pemkot Tangerang Bagikan BPJS Ketenagakerjaan ke Pekerja Informal
Festival Kebudayaan 2024 Kota Tangerang: Rayakan Kekayaan Budaya Indonesia
Gotong Toapekong Kota Tangerang Jadi Warisan Budaya dan Daya Tarik Wisata
372 Personel Polres Metro Tangerang Amankan Arak-arakan Teopekong Boen Tek Bio 2024
Hari Perhubungan Nasional: BRT Tayo Kota Tangerang Catat Peningkatan Penumpang Signifikan
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:33

Wali kota-Wakil Wali kota Terpilih Segera Dilantik, Ini Harapan Anggota DPRD Kota Tangerang

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:37

Pohon Tumbang, Rusak Bangunan SMP Negeri 1 Kota Tangerang

Kamis, 6 Februari 2025 - 09:36

Spanduk Bertuliskan Bahlil No, Gas 3Kg Yes Terpasang di Wilayah Tangerang

Rabu, 5 Februari 2025 - 18:45

Inacraft 2025 Digelar! Doktor Nurdin : Ayo Belanja Kerajinan UMKM Kota Tangerang yang Keren! 

Rabu, 5 Februari 2025 - 18:41

Bimtek Aplikasi I’DIS, Plh. Sekda: Upaya Mantapkan Sistem Pengawasan ASN

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:48

Warga Nge Gas Menteri Bahlil Imbas Kebijakan Gas 3 Kg, Ini Tanggapan DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:41

HPN 2025, Forwat Beri Penghargaan kepada PJ Walikota Tangerang

Selasa, 4 Februari 2025 - 05:29

Buka Forum RKPD 2026, Dr. Nurdin: Selaraskan dengan Program Nasional

Berita Terbaru

Kota Tangerang

Pohon Tumbang, Rusak Bangunan SMP Negeri 1 Kota Tangerang

Kamis, 6 Feb 2025 - 10:37