TMMD ke-123 Kodim 0510/Trs Masuk Tahap Rakornis Bersama Pemda Tangerang    

 

TMMD ke-123 Kodim 0510/Trs Masuk Tahap Rakornis Bersama Pemda Tangerang

- Penulis

Rabu, 12 Februari 2025 - 14:22

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerangkini.com, Kodam Jaya – Tigaraksa, Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 tahun anggaran 2025 di Kampung Cileles, Desa Bantar Panjang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, resmi memasuki tahap Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) dengan Pemerintah Kabupaten Tangerang.(Rabu 12 februari 2025)

Rakornis TMMD digelar di Aula Wareng, Gedung Bupati Tangerang, Jalan H. Somawinata, Kelurahan Kaduagung, Kecamatan Tigaraksa. Hadir dalam kegiatan tersebut Pj. Bupati Tangerang Dr. Andi Oni, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Muhammad Amud, Kasiter Kasrem 052/Wkr Kolonel Arh Hari P, Dandim 0510/Trs Letkol Arh Syarief SB, Wakapendam Jaya Letkol Inf Wirya Artadiguna, serta perwakilan dari FKUB I Wayan Karyana.

Dalam paparannya, Dandim 0510/Trs Letkol Arh Syarief SB menyampaikan bahwa TMMD ke-123 ini merupakan program TMMD keempat selama ia menjabat sebagai Dandim 0510/Trs.

“Alhamdulillah, berkat sinergi Forkopimda dan seluruh pihak terkait, kami berhasil meraih beberapa prestasi dalam program TMMD sebelumnya. Kabupaten Tangerang pernah menjadi juara 1 dan juara 3 dalam pelaksanaan TMMD. Insyaallah, di TMMD ke-123 ini, kami kembali menargetkan prestasi terbaik,” ungkap Dandim optimistis.

Baca Juga:  Serahkan SK Pensiun serta Kenaikan Jabatan ASN, Dr. Nurdin : Terus Berprestasi dan Berkontribusi

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa TMMD di Kampung Cileles akan berlangsung mulai 19 Februari hingga 20 Maret 2025. Kegiatan tersebut akan diawali dengan upacara pembukaan di lapangan bola Cileles.

“Fokus utama kegiatan fisik TMMD kali ini adalah pembangunan jalan sepanjang 1.022 meter, pembuatan turap, pembangunan satu unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), serta pembuatan tiga titik sarana air bersih. Selain itu, kami juga akan menggelar kegiatan non-fisik berupa penyuluhan kepada pelajar tentang bahaya narkoba, lalu lintas, dan ideologi Pancasila, serta penyuluhan stunting kepada masyarakat. Kami juga menyediakan makan bergizi gratis untuk warga,” jelasnya.

Program TMMD diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah terpencil sekaligus memperkuat sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat.

Sumber: Kodim 0510/Tigaraksa

Berita Terkait

Tinjau Kondisi TPA Rawa Kucing, Sachrudin : Persoalan Sampah Perlu Peran Aktif Semua Pihak
Berenang di Danau Situ Gede Modernland, Tiga Bocah Tewas Tenggelam
Hadiri Peringatan Nuzul Quran, Sachrudin : Ulama Punya Peran Penting untuk Bangsa
Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Langsung Pemantauan Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Kosambi Tangerang
Anggota DPRD Kota Tangerang Sebut GHW Wujud Pemerataan Fasilitas Umum
Resmikan Fasilitas Publik Hasil Swadaya, Sachrudin Apresiasi  Kebersamaan Warga
Buka Puasa Bersama Wapres Ma’ruf Amin, Maryono Ajak Masyarakat Jaga Semangat Kebersamaan 
Wajah Ceria Warga Kelurahan Kapuk
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 12:19

Tinjau Kondisi TPA Rawa Kucing, Sachrudin : Persoalan Sampah Perlu Peran Aktif Semua Pihak

Senin, 17 Maret 2025 - 09:23

Berenang di Danau Situ Gede Modernland, Tiga Bocah Tewas Tenggelam

Senin, 17 Maret 2025 - 06:33

Hadiri Peringatan Nuzul Quran, Sachrudin : Ulama Punya Peran Penting untuk Bangsa

Senin, 17 Maret 2025 - 06:24

Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Langsung Pemantauan Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Kosambi Tangerang

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:43

Anggota DPRD Kota Tangerang Sebut GHW Wujud Pemerataan Fasilitas Umum

Sabtu, 15 Maret 2025 - 17:24

Buka Puasa Bersama Wapres Ma’ruf Amin, Maryono Ajak Masyarakat Jaga Semangat Kebersamaan 

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:43

Wajah Ceria Warga Kelurahan Kapuk

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:44

Pengepul Judi Togel, Pria di Cibodas Kota Tangerang Ditangkap Polisi

Berita Terbaru