TANGERANG, TANGERANGKINI.COM – “Selamat untuk Vicky Nugraha ketua terpilih secara aklamasi, semoga kepada ketua terpilih beserta kepengurusannya bisa meningkatkan peran serta masyarakat dalam perjuangan kemanusiaan,” ujar Roy Marjuk saat ditemui usai Muscam pertama PMI Kecamatan Periuk yang berlangsung secara demokrasi di Aula Kantor Kecamatan Priuk, Jumat (04/11).
Kepada awak media (Tangerangkini.com-red) Roy Marjuk selaku Tokoh Pemuda di Kecamatan Priuk pun mengatakan, bahwa dirinya sangat mengapresiasi jalannya Musyawarah Kecamatan PMI Kecamatan Priuk yang diikuti beberapa elemen yang tergabung dibawah naungan organisasi PMI.
Dirinya juga berharap, ditingkatkannya kepekaannya terhadap masyarakat ketika membutuhkan bantuan, tentunya apabila masyarakat tengah membutuhkan darah, ambulance dan apapun itu yang bersifatnya Kemanusiaan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Serta ditingkatkan perekrutan atau pembinaan untuk para relawan guna menumbuhkan partisipasi masyarakat, baik dalam berdonor darah dan sosial pergerakan PMI. Juga membawa PMI lebih terasa kehadirannya ditengah tengah masyarakat,” harap Roy.
Ucapan senada pun diungkapkan Ketua Umum PMI Kota Tangerang Oman Jumansah, yang mengapresiasi atas terpilihnya Vicky Nugraha Secara Aklamasi.
” Selamat atas terpilihnya Vicky Nugraha menjadi Ketua PMI Kecamatan Priuk yang baru. Semoga kedepan lebih bisa bersinergi dan bekerjasama dengan instansi– instansi di wilayah kerjanya, seperti dengan pihak kepolisian, koramil dan jecamatan, serta lebih tanggap dan inovatif terhadap masalah masalah kemasyarakatan,” pungkasnya.(Aris)