Pisah Sambut Kapolsek Karawaci Digelar, Kompol Taufan Gantikan Kompol Hasoloan - Tangerang Kini    

 

Pisah Sambut Kapolsek Karawaci Digelar, Kompol Taufan Gantikan Kompol Hasoloan

- Penulis

Senin, 13 Februari 2023 - 14:56

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGERANG, TANGERANGKINI.COM – Resmi berganti usai serah terima jabatan (Sertijab), Jajaran Polsek Karawaci menggelar pisah sambut Kapolsek di halaman Mapolsek, Senin (13/2/2023) malam.

Dimana jabatan Kapolsek Karawaci kini dipimpin oleh Kompol Taufan Setia Prawira, SH, SIK menggantikan Kompol. Hasoloan Situmorang, SH, SIK, MH.

Kapolsek yang lama, Kompol Hasoloan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas kerjasama yang solid selama menjabat sebagai Kapolsek.

“Selama menjabat, saya sangat terbantu dengan seluruh elemen yang ada, tiga pilar Kecamatan, 3 pilar kelurahan, tokoh masyarakat tokoh agama toko Pemuda ormas elemen masyarakat yang lainnya,” ujarnya.

Hasoloan berharap kerjasama yang sudah ada terus dilanjutkan, demi mendukung terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Kiranya kerjasama yang sudah ada terus terbangun, Saya yakin ke depan dengan pejabat Kapolsek yang baru bapak Kompol Taufan Setia Prawira bertambah erat bertambah solid lagi demi kepentingan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” harapnya.

Ditempat yang sama, Kapolsek Karawaci Yang baru Kompol Taufan Setia Prawira mengemukan bahwa pihaknya akan melanjutkan seluruh komunikasi dan program yang ada.

Baca Juga:  Bagikan 1000 Bendera Merah Putih, Dr. Nurdin Ajak Masyarakat Menyemarakkan Bulan Kemerdekaan RI

“Saya selaku Kapolsek Karawaci yang baru, insyaallah akan melanjutkan program-program yang sudah digagas oleh Kapolsek yang lama, serta meningkatkan komunikasi informasi terhadap stakeholder yang ada,” ujar Kompol Taufan.

Sebagai Kapolsek yang baru pertama kali menjabat, Taufan berharap masyarakat kedepan kepercayaan masyarakat terus meningkat dengan adanya komunikasi di wilayah.

“Semoga ke depan masyarakat bisa lebih percaya dengan Polisi semoga polisi bisa menjadi yang diharapkan oleh Masyarakat dalam memberikan pelayanan, mengayomi melayani menjaga Kamtibmas,” tegasnya.

Tidak hanya itu, Taufan juga menuturkan dirinya siap untuk di kritik demi kemajuan pelayanan dalam tuganya ke depan.

“Apapun bentuk komunikasi, baik itu kritik dan saran akan ditampung. Mungkin pertama-tama nantinya kami akan menggandeng tokoh-tokoh yang ada, baik itu tokoh agama, masyarakat dan pemuda maupun ormas dilibatkan dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Karawaci,” pungkasnya. (Wan)

Berita Terkait

Berenang di Danau Situ Gede Modernland, Tiga Bocah Tewas Tenggelam
Abaikan Surat Edaran Bupati, Pengunjung Hiburan Malam di Gading Serpong Pecah
Aksi Sosial, KNPI Kota Tangerang Salurkan Bantuan Korban Banjir
Waduh!!, Diduga Pegawai Inspektorat Kota Tangerang Melanggar Jam Kerja
Kemacetan Panjang Akibat Pohon Tumbang di Jalan MH Thamrin Cikokol
Akses Jalan Terputus Akibat Banjir, Pemkot Berikan Bantuan Transportasi dan Logistik
Hujan Lebat Sebabkan Banjir, Pemkot Salurkan Bantuan Obat-obatan, Selimut dan Makanan
Ini Ungkapan Kaum Marginal untuk 32 Tahun Kota Tangerang.
Berita ini 2 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 12:19

Tinjau Kondisi TPA Rawa Kucing, Sachrudin : Persoalan Sampah Perlu Peran Aktif Semua Pihak

Senin, 17 Maret 2025 - 09:23

Berenang di Danau Situ Gede Modernland, Tiga Bocah Tewas Tenggelam

Senin, 17 Maret 2025 - 06:33

Hadiri Peringatan Nuzul Quran, Sachrudin : Ulama Punya Peran Penting untuk Bangsa

Senin, 17 Maret 2025 - 06:24

Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Langsung Pemantauan Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Kosambi Tangerang

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:43

Anggota DPRD Kota Tangerang Sebut GHW Wujud Pemerataan Fasilitas Umum

Sabtu, 15 Maret 2025 - 17:24

Buka Puasa Bersama Wapres Ma’ruf Amin, Maryono Ajak Masyarakat Jaga Semangat Kebersamaan 

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:43

Wajah Ceria Warga Kelurahan Kapuk

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:44

Pengepul Judi Togel, Pria di Cibodas Kota Tangerang Ditangkap Polisi

Berita Terbaru