Jelang Pemilu 2024, Wali Kota Tangsel Intruksikan Benahi Data Pemilih

- Penulis

Jumat, 15 Juli 2022 - 04:38

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGSEL, TANGERANGKINI.COM – Dalam rangka menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) serentak pada 2024 mendatang, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menginstruksikan para Camat dan Lurah untuk membenahi data penduduk dalam rapat koordinasi bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangsel dalam rapat koordinasi Camat dan Lurah se-Tangsel, di Blandongan, Puspemkot Tangsel, Selasa (12/7).

“Tema utama kita adalah rapat koordinasi untuk mendengarkan penjelasan dari KPU terkait dengan seluruh rangkaian tahapan kegiatan pemilihan umum di wilayah Tangsel,” ungkap Benyamin dalam sambutannya.

Menurutnya meski dilaksanakan pada 2024 mendatang, namun sederet persiapan harus tetap dilaksanakan sejak saat ini.

“Dari aspek waktu memang tidak bisa dikatakan bahwa pelaksanaannya masih lama, karena prosesnya akan kita awali saat ini,” imbuh Wakil Wali Kota.

Benyamin mengingatkan bahwa, pengalaman Pemilu sebelumnya pada 2019 lalu, harus menjadi pelajaran. Untuk itu, Ia meminta kepada seluruh stakeholder khususnya para Camat dan Lurah untuk memperhatikan dengan benar agar kejadian serupa tidak terjadi dalam pelaksanaan mendatang.

“Rangkaian prosesnya ini sudah dimulai dari saat ini, dengan kita melakukan sosialisasi, dan melakukan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB). Kita awali dari situ,” ujar Benyamin.

Benyamin mengutarakan bahwa, pendataan merupakan persoalan yang sangat penting. Maka tak jarang, banyak permasalahan dan persengketaan yang bersumber dari persoalan pendataan ini.

Pemutakhiran data pemilih berkelanjutan, kata Benyamin, memiliki aspek pendekatan yang berbeda dalam menjalani pendataan sensus penduduk. Untuk itu, ia menginstruksikan kepada para pejabat kewilayahan untuk melaksanakan semua proses ini dengan baik, dan tetap mengedepankan aturan.

Baca Juga:  Komunitas Dorong Ridho Fatullah Maju jadi Calon Wakil Wali Kota Tangerang

Dirinya juga berharap, agar komunikasi antara Pemkot Tangsel bersama badan pelaksana dan pengawas pemilu dapat berjalan dengan harmonis. Sehingga, tak ada lagi permasalahan berarti yang dijumpai di kemudian hari hingga sikap apatisme politik di wilayah.

“Entah tidak mau datang ke tempat pemilihan atau mungkin dia gak mau daftar, atau seperti apa lainnya, intinya sikap apatisme seperti ini harus kita hindari sedemikian rupa. Cara dan jalannya tentu dengan memberikan penjelasan yang sebaik-baiknya kepada anggota masyarakat kita. Supaya pada waktunya bisa mengikuti semua proses politik,” ungkapnya.

Senada dengannya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangsel, Bambang Noertjahjo meminta kepada para Camat dan Lurah agar dapat melaksanakan semua instruksi ini dari sekarang. Jangan sampai, semua target yang telah dicanangkan ini dikejar di menit-menit akhir.

“Ke depan kita akan menggunakan momentum pendataan yang sudah dilakukan demi kepentingan pelaksanaan Pemilu ini, baik Pileg, Pilpres, Pilgub, Pilkada. Semuanya kan nanti akan sangat repot dan energi terkuras di 2024. Makanya dari sekarang harus mengatur pola agar dapat terpenuhi semua kebutuhan pendataan. Ini baru bicara pendataan belum yang lain,” ujarnya.

Selain masalah pendataan, Ia juga mengingatkan para Camat dan Lurah untuk menyiapkan segala macam infrastruktur yang akan menjadi kebutuhan selama perhelatan Pemilu mendatang.(Hms/red)

Berita Terkait

Inflasi Terkendali, Ketua DPRD Kota Tangerang Beri Apresiasi
Komite Pengawal Pilkada Tangerang (KPPT), Siap Lawan Kecurangan Pilkada dan Pilgub Banten
Sukseskan Pilkada, Pemkot Tangerang Libatkan 5.412 Satlinmas
Kampanye Akbar di Kota Tangerang, Andra Soni : Komitmen Untuk Tidak Korupsi
Aspeknas Bersama Ilunis Siap Menangkan Sachrudin- Maryono
Masyarakat Indonesia Timur dukung Syahcrudin – Maryono Jadi Walikota dan Wakil Walikota Tangerang 2024 – 2029
Andra Soni Bersholawat Bersama Habib Syech dan Puluhan Ribu Jamaah Doakan Banten Damai
Debat Perdana Pilkada Tangerang: Sachrudin-Maryono Siap Bawa Perubahan Besar untuk Kota Tangerang
Berita ini 1 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Minggu, 8 Desember 2024 - 09:40

Persiapan pelantikan Sachrudin, Tidak Ada Paslon Lagi. Mari Bergandengan Tangan.

Sabtu, 7 Desember 2024 - 11:36

Ini Pesan Doktor Nurdin Kepada Ratusan Calon Guru Penggerak Kota Tangerang

Jumat, 6 Desember 2024 - 15:16

Bapenda Optimalkan Digitalisasi Sistem Transaksi dan Pelayanan Publik

Jumat, 6 Desember 2024 - 09:53

Bapenda Gelar Evaluasi Pelayanan Pajak Daerah

Kamis, 5 Desember 2024 - 19:33

Dir Binmas Polda Metro Jaya dan Kapolres Metro Tangerang ‘Ngopi Kamtibmas’ di Pinang

Kamis, 5 Desember 2024 - 19:16

Miliki 220 Inovasi, Pemkot Tangerang Sabet Penghargaan Kota Sangat Inovatif dari Kemendagri

Kamis, 5 Desember 2024 - 08:11

Percepat Penurunan Stunting, Dr. Nurdin: Perkuat Kolaborasi dan Penanganan Terintegrasi

Kamis, 5 Desember 2024 - 08:05

Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Dorong Pemkot Bikin Acara Skala Nasional

Berita Terbaru

Pemkab Tangerang apresiasi keberhasilan ETPD dalam mendongkrak PAD dan belanja daerah. Raih predikat terbaik di Jawa-Bali dan Indeks ETPD tertinggi se-Indonesia.  

Kabupaten Tangerang

Pemkab Tangerang Raih Capaian Tinggi Berkat ETPD

Jumat, 6 Des 2024 - 11:04

Pemerintah Kabupaten Tangerang menggelar Evaluasi Pelayanan Pajak Daerah untuk meningkatkan kualitas layanan kepada Wajib Pajak.

Berita

Bapenda Gelar Evaluasi Pelayanan Pajak Daerah

Jumat, 6 Des 2024 - 09:53