Lantik Pengurus IPHI, Sekda: Terus Hadirkan Kemaslahatan bagi Jemaah - Tangerang Kini    

 

Lantik Pengurus IPHI, Sekda: Terus Hadirkan Kemaslahatan bagi Jemaah

- Penulis

Selasa, 12 Desember 2023 - 10:44

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerangkini.com,Kota Tangerang- Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman, menyampaikan agar Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Tangerang terus menjadi wadah yang dapat memperkuat silaturahmi dan kolaborasi para jemaah haji se-Kota Tangerang.

Hal tersebut disampaikan sekda dalam sambutannya pada acara Pelantikan dan Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) 1 Pengurus Daerah IPHI Kota Tangerang Masa Bakti Tahun 2023 – 2028, bertempat di Ruang Rapat Akhlakul Karimah, Puspem Kota Tangerang, Selasa (12/12).

“Kegiatan ini tentunya menjadi sarana silaturahmi sekaligus refleksi, evaluasi dan perencanaan kinerja pengurus IPHI ke depan, agar peran IPHI dapat semakin optimal,” ujarnya.

Kepada para pengurus baru, sekda, juga berharap agar program ke depan dapat turut memperkuat fungsi organisasi dalam rangka pembinaan jemaah haji serta peningkatan kualitas umat.

Baca Juga:  Ketua Komisi II DPRD Kota Tangerang Menilai MBG Kurang Tepat Sasaran

“Selamat, saya ucapkan kepada para pengurus IPHI baru, semoga dapat terus bersinergi dengan Pemerintah Kota Tangerang dalam membangun Kota Tangerang,” pungkas sekda.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua PW IPHI Banten, KH. Makmun Syahroni, menyampaikan apresiasinya kepada IPHI Kota Tangerang yang selalu berperan aktif dalam kelembagaan haji di Provinsi Banten khususnya dalam upaya mewujudkan kemaslahatan bagi para Jemaah haji di Kota Tangerang.

“Sudah lebih dari 10 tahun IPHI Kota Tangerang berkiprah, saya harap ini terus meneguhkan pengabdiannya untuk masyarakat, umat dan wilayah Kota Tangerang,” ungkapnya. (Teng/red)

Berita Terkait

KNPI Banten Bakal Polisikan Oknum Mengatasnamakan KNPI Kota Tangerang
Inflasi Terkendali, Ketua DPRD Kota Tangerang Beri Apresiasi
Komite Pengawal Pilkada Tangerang (KPPT), Siap Lawan Kecurangan Pilkada dan Pilgub Banten
Sukseskan Pilkada, Pemkot Tangerang Libatkan 5.412 Satlinmas
Kampanye Akbar di Kota Tangerang, Andra Soni : Komitmen Untuk Tidak Korupsi
Aspeknas Bersama Ilunis Siap Menangkan Sachrudin- Maryono
Masyarakat Indonesia Timur dukung Syahcrudin – Maryono Jadi Walikota dan Wakil Walikota Tangerang 2024 – 2029
Andra Soni Bersholawat Bersama Habib Syech dan Puluhan Ribu Jamaah Doakan Banten Damai
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:02

Peringati HPN 2025, Dr Nurdin Gandeng Forwat Santuni Anak Yatim Piatu

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:57

Buka Konferensi PGRI, Dr. Nurdin:  Terus Menjadi Lokomotif Perubahan Dunia Pendidikan 

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:50

Pj Wali Kota Tekankan Transparansi demi Optimalisasi Pengelolaan Aset Daerah

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:45

Sambut HPN, Dr. Nurdin bersama Insan Pers Melaksanakan Jum’at Berbagi Kepada Yatim Piatu

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:33

Wali kota-Wakil Wali kota Terpilih Segera Dilantik, Ini Harapan Anggota DPRD Kota Tangerang

Kamis, 6 Februari 2025 - 09:36

Spanduk Bertuliskan Bahlil No, Gas 3Kg Yes Terpasang di Wilayah Tangerang

Rabu, 5 Februari 2025 - 18:45

Inacraft 2025 Digelar! Doktor Nurdin : Ayo Belanja Kerajinan UMKM Kota Tangerang yang Keren! 

Rabu, 5 Februari 2025 - 18:41

Bimtek Aplikasi I’DIS, Plh. Sekda: Upaya Mantapkan Sistem Pengawasan ASN

Berita Terbaru