Puncak Peringatan Hari Lansia Tingkat Kota Tangerang, Pemkot Launching Peri Lansia  - Tangerang Kini    

 

Puncak Peringatan Hari Lansia Tingkat Kota Tangerang, Pemkot Launching Peri Lansia 

- Penulis

Selasa, 19 Juli 2022 - 10:05

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerangkini.com, Kota Tangerang – Sebagai rangkaian memperingati puncak Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Tingkat Kota Tangerang, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) meluncurkan Pendamping Resiko Tinggi Lanjut Usia (Peri Lansia) di Plaza Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, pada Selasa (19/07/22).

Kepala Dinas Kesehatan, dr. Dini Anggraeni mengatakan Peri Lansia adalah kader ataupun anggota keluarga yang sudah dilatih oleh Dinas Kesehatan maupun Puskesmas. Mereka dilatih untuk merawat lansia yang memiliki keterbatasan untuk melakukan kegiatan sehari-hari karena penyakit kronis yang diderita.

“Jadi, lansia yang memiliki penyakit kronis seperti stroke atau yang mengalami kelumpuhan dan yang tidak bisa beraktivitas seperti biasa akan ada kader atau anggota keluarga yang dilatih oleh Dinas Kesehatan maupun Puskesmas untuk merawat para lansia tersebut,” ungkapnya.

Ia melanjutkan, seluruh 38 Puskesmas di Kota Tangerang sudah melakukan pelatihan kepada para kader Peri Lansia. Tercatat, kini sudah ada 280 kader Peri Lansia yang tersebar di Kota Tangerang.

“Tiap-tiap Puskesmas sudah melakukan pelatihan para kader. Sekarang, tercatat sudah sebanyak 280 kader yang sudah terlatih untuk menjadi Peri Lansia,” lanjutnya.

Baca Juga:  Gedung Satpol PP Pindah, Arief Berharap Layanan Meningkat 

Tak hanya itu, Pemkot Tangerang juga memiliki beberapa program kesehatan untuk para lansia. Mulai dari pelayanan dalam gedung dan pelayanan di luar gedung.

“Kalau di Puskesmas, kami ada pelayanan kesehatan seperti biasa untuk check up dan sebagainya. Lalu, ada juga Posyandu Lansia untuk pelayanan pendukung perawatan penyakit para lansia. Di Kota Tangerang ini, penyakit para lansia didominasi oleh hipertensi, diabetes yang memerlukan pengobatan jangka panjang,” pungkas dr. Dini.

Selain peluncuran Peri Lansia, dalam acara ini juga ada pemberian hadiah lomba Posyandu Lansia Terbaik. Juara 1 dari lomba Posyandu Terbaik tersebut adalah Posyandu Sari Kencana 06 dari Puskesmas Manis Jaya.

Ketua Posyandu Lansia Sari Kencana 06, Eka Devi Susanti berharap dapat meningkatkan layanan posyandunya dan lansia di Kota Tangerang dapat lebih sehat juga bermanfaat bagi Kota Tangerang.

“Semoga kami bisa meningkatkan layanan jadi lebih baik lagi, dan kesehatan para lansia di kota Tangerang juga semakin baik, juga bermanfaat bagi Kota Tangerang,” harapnya.

Berita Terkait

Nyusul Sachrudin Ikuti Retret, Maryono Tampil Gagah dengan Seragam Komcad
Mengerikan, Jalan Berlubang di Sepanjang Jalan Moh.Toha, Pengendara : Rawan kecelakaan.
Pemkot Tangerang Gerak Cepat Tangani Banjir di Periuk dengan Lakukan Perbaikan Tanggul
Jadwal Pertandingan Basket Putri: SMAN 2 Kota Tangerang vs SMAN 12 Kota Tangerang
Tutup Festival Al-A’zhom, Pemkot Menyantuni 1446 Anak Yatim
Lepas Ribuan Peserta JSS, Pj: Terus Percantik agar Makin Menarik Wisatawan dan Dongkrak Ekonomi
Bandel, Reklame Pergudangan Duta Indah Starhub Diduga Tanpa Izin
Marak Dugaan Pungli, Kadis Pendidikan Kota Tangerang Minta Panguyuban Sekolah Dibubarkan
Berita ini 3 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 11:39

Pertama di Banten, Pemkot Tangerang Inisiasi MoU OJT dengan SMK se-Kota Tangerang 

Senin, 28 April 2025 - 07:37

Rembuk Stunting, Wabup Intan: Target 5 Tahun Kab. Tangerang Zero Stunting

Senin, 28 April 2025 - 06:37

Dukung Keputusan Ketua MPR RI, DPP MP Gibran Jimmy S : Gibran Adalah Wakil Presiden Sah Secara Konstitusional

Senin, 28 April 2025 - 00:00

Pemkot Gelar Seleksi Duta Pemuda, Sekda : Pemuda Harus Bisa Berkontribusi Nyata Bagi Kotanya

Minggu, 27 April 2025 - 11:44

Respons Cepat, Sachrudin Cek Perbaikan Turap dan Rancang Embung

Sabtu, 26 April 2025 - 17:06

Susun Program Kerja, KNPI Kota Tangerang Gelar Pra-Rakerda

Sabtu, 26 April 2025 - 11:38

Polsek Pinang Bekuk Dua Pengedar Sabu

Sabtu, 26 April 2025 - 05:33

Sachrudin dan Maryono Hadir Dukung Langsung Peserta MTQ XXII Tingkat Provinsi

Berita Terbaru